image

Pantai Watu Bale Kebumen

Be the first to review

Pantai Watu Bale Kebumen

Berwisata ke pantai merupakan kegiatan liburan yang sangat menyenangkan, seperti pantai Watu Bale ini. Pesona pantai selatan Pulau Jawa ini tidak dapat diragukan lagi. Memadukan keindahan alam tidak hanya pantai, namun juga ada perbukitan yang indah. Terlebih, objek wisata ini baru dibuka, sehingga masih cukup sepi dan nyaman untuk berwisata.

Pantai Watu Bale, mungkin masih terdengar cukup asing bagi wisatawan dari luar Kebumen. Karena selama ini, objek wisata Kebumen yang diunggulkan selalu Pantai Ayah dan Pantai Menganti. Padahal, ada sebuah pantai indah yang tak boleh terlewatkan, yaitu Watu Bale.

Begitu mengunjungi objek wisata ini, pengunjung akan dibuat terpukau dengan air laut yang biru. Deburan ombaknya seolah menjadi musik penyambutan kedatangan wisatawan. Pantai masih sangat hijau, dengan pepohonan dan perbukitan di kanan kirinya.

FAQs

Q Berapa harga tiket masuk ?

Harga Tiket Masuk Pantai Watu Bale
Tiket Masuk Rp10.000
Tarif Parkir
Motor Rp3.000
Mobil Rp5.000
Bus Rp10.000

Q Kegiatan apa saja yang bisa saya lakukan ?

- Bermain di pantai
- Berswafoto di Jembatan segitiga rumah pohon
- Mengunjungi kapal titanic

image